PARTAI GOLKAR RESMI MENDAFTARKAN BACALEG KE KPU MUSI RAWAS UNTUK PEMILU 2024

Mei 14, 2023- Musi Rawas,Bertolak dari salah satu Rumah Makan yang ada di Musi Rawas, ratusan simpatisan serta Pengurus dan Kader Partai Golkar Kabupaten Musi Rawas secara resmi mendaftarkan bakal calon anggota legislatif ( Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Musi Rawas, yang mana Pendaftaran Bacaleg untuk Pemilu 2024 ini dipimpin langsung Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Musi Rawas, Firdaus.

Adapun Proses pendaftaran menuju KPUD Musi Rawas, diawali dengan kendaraan Partai, kendaraan Ketua, kendaaraan Kader, kendaraan bacaleg dan kendaraan simpatisan Partai baik yang mengendarai Motor maupun Mobil,menuju kantor KPUD Musi Rawas. Minggu (14/5/2023).

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Musi Rawas, atau yang lebih disapa (FCO) dalam konferensi pers ia menyampaikan, Bahwa perlengkapan pendaftaran Bacaleg 100 persen telah lengkap untuk masing – masing Dapil Tanpa ada yang kurang. Terlebih lagi sebagai motivasi periode ini, bahwa Partai Golkar Musi Rawas kembali memehuhi kuota kaum perempuan lebih dari 40 persen.

“Dalam hal ini perlu kami sampaikan bahwa perlengkapan pendaftaran Bacaleg DPRD Musi Rawas 100 persen telah lengkap untuk masing – masing Dapil Tanpa ada yang kurang. Terlebih lagi sebagai motivasi periode ini, bahwa Partai Golkar Musi Rawas kembali memehuhi kuota kaum perempuan lebih dari 40 persen”ujar Firdaus cik Ola (FCO)

Ditambah kan Sekjend Golkar mura Rusidi, SH , juga menyampaikan bahwa berkas yang telah diajukan ke kpu bersifat sementara dan apa bila ada yang kurang nantinya akan kami lengkapi sesuai dengan regulasi yang ada.

berkas yang kita anggap sudah lengkap, masih harus menunggu verifikasi dari KPUD Musi Rawas. Dan tetap harus kita penuhi apabila ada persyaratan yang dianggap belum lengkap.”

Dengan kekuatan penuh FCO yakin partai Golkar Musi Rawas dapat memenangkan Pemilu 2024, dan optimis Partai Golkar Musi Rawas dapat menjadi Ketua Legislatif Kabupaten Musi Rawas.

FCO buka – bukaan Untuk kekuatan Partai Golkar di masing-masing Dapil.
Harapan mendapatkan miinimal 2 kursi masing-masing Dapil sangat berpotensi, mengingat Kekuatan Partai Golkar berasal dari Kekuatan pergerakan para Bacaleg yang berasal dari incumben dan dari berbagai elemen masyarakat baik dari Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Kepala Desa dan kaum Milenial.

Firdaus, SE alias FCO mengharapkan untuk para Bacaleg agar mengatur ritme pergerakan. Jangan terlalu cepat atau menggebu-gebu diawal, berkemungkinan lamban di akhir. Ataupun sebaliknya terlalu lambat pergerakan diawal, berkemungkinan tertinggal di akhir.

“Saya berharap untuk semua Bacaleg, mulailah mendekati masyarakat, melihat dan mendengarkan secara langsung dari masyarakat apa-apa yang menjadi kendala ataupun yang perlu perbaikan. Semoga tidak ada gesekan internal maupun eksternal. Harus selalu bersatu padu untuk mencapai kemenangan bersama” tutup fco ketua 1 aktif DPRD Musi Rawas periode 2019-2024. (Hz*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama